WUJUD KEPEDULIAN SOSIAL LAZISNU MWC NU BANTU KORBAN KEBAKARAN

 Program Tanggap Bencana Kebakaran Rumah

Limpung, 17 Agustus 2023

Musibah akibat dilalap si jago merah melanda keluarga Bapak Yahyo dari Dukuh Adiloko Desa Rowosari Kecamatan Limpung.

"Kronologi kebakaran terjadi pada malam 17 Agustus pukul 03.00 dini hari. Peristiwa kebakaran berawal dari konsleting listrik yang mengakibatkan terjadinya percikan api sehingga menyebabkan kebakaran rumah. Atap dan seisi rumah terbakar tidak tersisa" Ujar Wahyono saksi mata

Sebagai wujud kepedulian terhadap sesama, Lembaga Amil Zakat Infaq dan Sodaqoh (LAZIS) Nahdlatul Ulama' (NU) Majelis Wakil Cabang Nahdlatul Ulama (MWC NU) Limpung menyerahkan bantuan kepada Bapak Yahyo sekeluarga yang terkena musibah kebakaran dengan bertujuan dapat meringankan beban yang dideritanya. "Tak terlepas dari rasa kepedulian kami ini dari LAZISNU MWC NU Kecamatan Limpung membantu tidak banyak berupa materi dan sembako, semoga bermanfaat untuk bapak yahyo selaku yang menerima musibah ini" ucap Bapak Machrozi selaku ketua LAZISNU MWC NU Limpung

Winarno selaku Pengurus Ranting Nahdlatul Ulama (PR NU) Desa Rowosari mengucapkan banyak terimaksih kepada LAZISNU MWC NU Kecamatan Limpung "Saya mewakili dari keluarga yang terkena musibah ini mengucapkan banyak terimakasih kepada pihak LAZISNU MWC NU Limpung yang sudah membantu kami dan bantuan ini kami yakin tak lepas dari infaq/koin NU dari warga NU  yang dikelola oleh LAZISNU. Adanya Program seperti ini semoga bisa menyadarkan masyarakat khususnya warga Ranting Rowosari agar lebih rutin untuk berinfaq yang manfaatnya sangat mulia sekali". 

Terimakasih kepada semua agniya', munfiq, muzzaki, yang telah mempercayakan zakat, infaq, shodaqohnya kepada kami. Semoga senantiasa mendapat kesehatan serta rezeki yang melimpah, aamiin.


Kita semua dapat ikut berpartisipasi dalam program-program NU Care LAZISNU MWC Limpung dengan menyisihkan sebagian rezeki, zakat, serta shodaqoh kita melalui:

No.Rek BRI: 2199.01.000.108.532

KOPSIMNU: 05.2010100.000.42 An: LAZISNU MWC LIMPUNG

Konfirmasi: 082226626626 Tlp. (0285) 6683342


#lazisnulimpungbatang

#EnergyOfZakat

#BerbagiTanpaBatas

#MelayaniUmat

#TerimakasihAghniya

Share on Google Plus

About mwcnulimpung.or.id

0 comments: